Rilis Single Berjudul ’17’, Ifan Seventeen Cerita Soal Kisah Cinta di Usia 17 Tahun

Rilis Single Berjudul '17', Ifan Seventeen Cerita Soal Kisah Cinta di Usia 17 Tahun

Seventeen akhirnya kembali merilis karya solonya. Tak mudah bagi Ifan untuk kembali berkarya pasca musibah yang menimpa band Seventeen pada 2018 di Tanjung Lesung. Akhirnya ia pun melepas album dan single berjudul 17.

Lagu berjudul 17 dirilis pada 17 Oktober 2023. Lagu ini bercerita tentang kehidupan percintaan seseorang ketika menginjak usia 17, usia di mana seseorang beranjak dari remaja menuju masa kedewasaan.

“Lagunya bercerita tentang bagaimana merasakan yang namanya cinta pertama. Sebuah ungkapan perasaan yang akan selalu diingat dan dikenang pada masa 17 tahun,” ucap Ifan dalam press release yang diterima.

Dalam proses pembuatan album 17, Ifan dibantu oleh Momo Captain Jack sebagai produser. Hadirnya Momo juga memberi warna baru untuk musik di album 17 ini. Hampir semua proses rekaman ini dilakukan di bawah kaki gunung pulau Jawa, membuat karya ini menurut Ifan adalah sesuatu hal yang penuh dengan kekuatan suara alam.

“Karyaku kali ini merupakan sebuah gabungan selera musik ku dan teman-temanku di Seventeen, memang agak berbeda. Tapi mudah-mudahan masih bisa diterima para fans ku dan tentunya fans Seventeen,” terang Ifan.

1. Harapan Ifan

Ada asa tersimpan dalam perilisan album dan single 17 bagi Ifan. Ia berharap lewat karya di album 17, Ifan bisa memberikan karya terbaik yang disukai oleh pecinta musik Indonesia, khususnya penggemarnya.

“Semoga menjadi awal yang baik dalam perjuangan karier Ifan sebagai musisi Indonesia yang selalu ingin memberi karya yang bisa dinikmati oleh banyak orang,” harap Ifan.

#beritaterkini#beritaviral#judionline#judislot#promojudi#slotgacor

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *